Sabtu, 02 Juni 2012

Tips Merawat Laptop Dengan Baik

Laptop pada era saat ini sangatlah bersifat global,apalagi dengan model dan bentuknya yang semakin unik dan keren sehingga kita tertarik dan sangat ingin memilikinya,,. Tentu kita tidak ingin Laptop yang keren yang sudah kita miliki cacat atau rusak, sayangkan Laptop yang sudah dibeli dan didalamnya terdapat file-file yang penting atau game yang kita suka rusak. Maka dari itu disini saya akan memberi sedikit Tips Merawat Laptop sobat supaya tetatp awet dan tidak cepet rusak

Adapun tips-tipsnya untuk merawat laptop dengan baik sebagai berikut
1. Jangan memasukkan laptop yang habis digunakan langsung ke dalam tas laptop. Hal ini dikarenakan, laptop yang telah digunakan biasanya masih menyimpan panas berlebih. Saat langsung dimasukkan tas, panas ini tertahan cukup lama dan tidak akan mudah berkurang. Akibatnya akan berpengaruh kepada komponen listrik yang ada di dalam laptop.
2. Jangan mencharge laptop secara berlebihan, artinya cabutlah charge dari stop kontak listrik jika baterai telah ful dan charge lagi jika baterai telah berkurang hingga 40-50 %. Hal ini sangat bermanfaat untuk menjaga keawetan baterai dan penghematan energi.
3. Jangan menggunakan laptop di dekat makanan maupun minuman karena dikhawatirkan makanan atau minuman kita tumpah dan mengenai laptop kita.
4. Jangan menyentuh layar LCD dengan benda-benda keras seperti ballpoint. Hal ini sering terjadi saat kita secara tidak sengaja menunjukkan sesuatu yang ada di layar LCD saat belajar maupun presentasi.
5. Jangan meninggalkan laptop Anda di tempat umum, seperti meja kuliah maupun di restoran hanya karena cuci tangan kecuali Anda yakin laptop dalam keadaan aman karena kejahatan terjadi saat ada kesempatan.
6. Jangan memasukkan laptop berjejal-jejal dengan benda lain dalam tas, misalnya buku, apalagi palu dan paku hehehe
7. Jangan menaruh laptop di lantai, waspadalah saat ada orang lewat laptop bisa terinjak...
 

Selain kita Merawat Laptop Dengan Baik,,kita juga harus merawat baterainya,supaya bisa tetap tahan lama atau tidak cepet ngedrop..


Adapun juga cara/tips merawat baterai Laptop dengan baik
semua Orang pasti ingin jika barang yang di belinya akan tahan lama alias awet. Begitu pula dengan barang yang satu ini yaitu baterai Laptop. Sudah tentu tahu bahwa harga baterai laptop sungguh mahal. Dan bagaimanapun jika baterai laptop itu rusak, down, dan lain-lain pasti merugikan kita. Kemungkinan hal tersebut di sebabkan ketidak tahuan kita dalam memakai dan merawat baterai laptop yang baik.
Adapun Cara Merawat Baterai Laptop yang baik adalah sebagai berikut :
·         Saat Pertama kali membeli Laptop, Charge Baterai Sekitar 8 – 10 jam, karena baterai yang tidak dipakai dalam jangka waktu lama (digudang), sebaiknya di charge terlebih dahulu.
·         Setiap menggunakan Laptop lebih baik jika power adaptor tetap terpasang (di Charge terus) Karena baterai tipe-tipe BARU SEKARANG mempunyai CONTROLL BATTERY artinya “Jika Full, baterai akan stop charging (stand by) jadi laptop otomatis langsung pakai power listrik, dan Juga Tidak Membuat Baterai Soak/Kembung”.
·         Jangan Melakukan sistem CdC (Charge Discharge) = “Apabila batrei penuh cabut adaptor, dan setelah habis pasang adaptor” .
·         Baterai jangan di KALIBRASI (pengosong isi batrei sampai habis 0%) karena banyak effeknya ke baterai (Cycle Count)
·         Jangan pernah LEPAS BATERAI (baterai jangan disimpan, menggunakan power listrik langsung), apabila tiba-tiba listrik mati perangkat laptop terjadi konsleting (LCD,motherboard,dll) dan mengakibatkan kerusakan laptop. Selain Itu baterai juga mengkontrol arus listrik yang masuk sebelum ke perangkat yg lain.
·         5 menit Sebelum memakai laptop pasang adaptor, 5 menit setelah Laptop dimatikan cabut adaptor.
·         Saat Menggunakan Baterai (portabel/tanpa di charge), hindari (main Game, putar DVD/CD, software2 Grafis Tinggi ). Jika Masih Ada Power Listrik lebih baik di charge saja.

.Demikian Tips Merawat Laptop Dengan Baik dari saya semoga bermanfaat....

1 komentar:

Falah mengatakan...

kemproh eee makasih mbah atas informasinya